Gaya Plasma

Andrew Lake

Carl Schwan

Terjemahan: Wantoyo
revisi Plasma 5.16 (08-03-2019)

Plasma™ hadir dengan banyak tema. Tema Plasma™ menentukan bagaimana komponen yang berbeda pada Plasma™ yang didisplaikan (misal Plasmoids, panel, widget).

Pengkustomisasian tema Plasma™

Dalam modul ini kamu bisa:

  • instal dan memilih tema-tema Plasma

  • edit tema-tema Plasma

  • hapus tema-tema Plasma

Jika kamu ingin menghapus tema, gunakan ikon yang terhampar di sebelah kanan bawah dari tema ikon. Untuk membatalkan aksi ini klik pada ikon . Jika kamu menekan Terapkan atau Oke tema-tema yang dipilih untuk penghapusan benar-benar dihapus, sehingga kamu tidak bisa membatalkan secara individu atau semua penghapusan.

Jika paket plasma-sdk diinstal pada sistemmu, sebuah tombol muncul melayangi pratinjau tema dan memungkinkan kamu memulai Penjelajah Tema Plasma.

Untuk informasi teknik selebihnya kunjungilah halaman ini.

Dapatkan Gaya Plasma Baru...

Kamu harus terkoneksi ke Internet untuk menggunakannya. Mengeklik tombol ini akan mendisplaikan dialog di mana kamu bisa memilih tema plasma baru. Mengeklik pada tombol Instal dalam dialog akan menginstal tema Plasma™ yang dipilih dan setelah kamu Tutup penginstal maka tema barumu segera tersedia.

Dapatkan Gaya Plasma Baru...

Instal dari File...

Jika kamu mengunduh tema baru dari internet, kamu bisa menggunakan ini untuk menelusuri ke lokasi tema yang baru diunduh tersebut. Mengeklik tombol ini akan membawa kamu sebuah dialog file untuk menunjuk ke tarball tema Plasma™ yang kamu miliki di disk-mu.

Mengeklik Buka dalam dialog ini akan menginstal tema yang kamu tunjuk dan membuatnya tersedia di daftar tema.